Berbagi segala tips atau cara membuat beserta prosesnya

Monday, June 1, 2015

Tips cara memasak beras merah menggunakan rice cooker yang benar

Tips cara memasak beras merah menggunakan rice cooker yang benar. Beras merah memang tidak jauh berbeda bila dibandingkan dengan beras putih. Perbedaan keduanya hanya terletak pada warna dan kandungan gizinya. Beras merah telah dipercaya mengandung serat yang tinggi dan kadar gula yang rendah sehingga sangat baik untuk orang yang mau diet ataupun untuk mencegah/ menghindari penyakit seperti diabetes. Banyaknya serat yang terkandung dalam beras merah, akan mampu membuat perut kita merasa kenyang lebih lama. Oleh karena itu beras merah biasanya dijadikan bahan makanan alternative pengganti beras putih bagi orang-orang tertentu yang ingin diet atau menjaga kadar gulanya. 
http://prosescaramembuat.blogspot.com/2015/06/cara-memasak-beras-merah.html

Namun dalam memasak beras merah agak berbeda dengan cara memasak beras putih biasa. Kebanyakan orang salah dalam memasak beras merah sehingga nasi yang dihasilkan menjadi kering dan kasar. Bagi anda yang ingin memakan nasi merah sebagai makanan pokok, maka anda harus tahu bagaimana cara memasak beras merah yang baik dan benar, sehingga nasi yang dihasilkan bisa pulen dan enak. Berikut ini kami share bagaimana tips atau cara dalam memasak beras merah yang baik dan benar.
  • Gunakan takaran air yang digunakan untuk memasak beras merah 2 kali lebih banyak dari takaran air untuk memasak beras putih biasa. 
  • Untuk menghasilkan nasi merah yang enak dan pulen, diperlukan takaran air sekitar 3 – 4 gelas, untuk ukuran 1 gelas beras merah.
  • Bagi anda yang masih asing dengan rasa beras merah atau belum pernah memakan beras merah sebelumnya, maka kami sarankan untuk menambahkan beras putih biasa ke dalam beras merah tersebut, dengan begitu tekstur dan rasa pada nasi yang dihasilkan tidak begitu jauh berbeda dari rasa nasi putih biasa.
  • Sebelum memasak beras merah, usahakan untuk merendamnya terlebih dulu. Hal ini dilakukan agar beras merah menjadi lunak dan cepat matangnya ketika dimasak. Rendam beras merah selama 40-60 menit sebelum dimasak.
  • Beras merah harus dimasak dengan cara ditanak agar hasilnya lebih pulen dan lebih wangi bila dibandingkan dengan memasak menggunakan rice cooker (magic com). Namun bila anda memang tidak mau ribet, dan ingin memasak beras merah di rice cooker, maka tambahkan waktu dalam memasaknya. Rendam terlebih dulu didalam rice cooker agak lama kira-kira sekitar 60 menit tanpa menyalakan rice cookernya. Setelah 60 menit anda baru bisa memasak beras merah tersebut dengan menyalakan rice cookernya.
Itulah tips atau cara memasak beras merah menggunakan rice cooker yang benar. Semoga tipsnya bisa bermanfaat, jangan lupa baca juga “cara membuat pempek palembang” dan "cara membuat kerupuk wortel".

Sumber: tips/ cara membuat

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+
Tags :

Related : Tips cara memasak beras merah menggunakan rice cooker yang benar

0 comments:

Post a Comment