Berbagi segala tips atau cara membuat beserta prosesnya

Saturday, January 30, 2016

Tips cara membuat es lilin kacang hijau yang enak, lembut dan bergizi

Tips cara membuat es lilin kacang hijau yang enak, lembut dan bergizi – Es lilin adalah jajanan yang eksis sampai sekarang. Walaupun, keberadaan es lilin sudah mulai punah dengan hadirnya es krim dan cemilan-cemilan dengan berbahan pengawet dan pemanis buatan masa kini. Padahal, es lilin ini sangat di gemari pada zaman dahulu. Selain sebagai cemilan, es lilin ini biasanya di buat dengan berbagai rasa. Dan biasanya isi dari es lilin ini berbahan dasar makanan yang bergizi. Mulai dari potongan buah, kacang-kacangan, hingga kelapa muda dan yang lainnya. Yang paling di gemari dan bergizi adalah es lilin kacang hijau. Ya, dengan bahan utama kacang hijau membuatnya menarik.
Berikut ini adalah tips cara membuat es lilin kacang hijau yang enak, lembut dan bergizi :
http://prosescaramembuat.blogspot.com/2016/01/cara-membuat-es-lilin-kacang-hijau.html

Siapkan bahan-bahannya terlebih dahulu :
  • 250 gram kacang hijau (rendam selama 2 jam) 
  • 500 gram gula pasir
  • 1,5 liter air
  • 3 lembar daun pandan
  • 500 ml santan kental
  • 50 buah plastik es lilin
  • Karet gelang yang di potong-potong secukupnya
Cara membuatnya sebagai berikut :
  1. Masukkan kacang hijau yang sudah di rendam tadi ke dalam air dan didihkan hingga empuk. Lalu tiriskan. 
  2. Buat air gula dengan cara merebus gula pasir dan air hingga mendidih.
  3. Masukkan daun pandan dan santan kental ke dalam rebusan air dan gula.
  4. Masak dengan api kecil,aduk sesekali secara perlahan. Setelah itu angkat dan dinginkan.
  5. Masukkan 1 sdt kacang hijau ke dalam plastik es lilin kemudian tambahkan gula cair dan santan secukupnya dan ikat plastik menggunakan karet gelang yang sudah di potong-potong kuat-kuat.
  6. Ulangi terus hingga bahan habis.
  7. Setelah selesai masukkan semua kantong es yang sudah terisi bahan-bahan tersebut ke dalam freezer.
  8. Diamkan hingga beku.
  9. Es lilin siap di konsumsi setelah beku.
Itulah tips cara membuat es lilin kacang hijau yang enak, lembut dan bergizi. Selain enak untuk di konsumsi, es lilin ini cocok di konsumsi di siang hari yang panas. Baca juga "cara bikin es puter tradisional yang enak" dan "cara membuat es krim goreng dengan roti tawar".

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+
Tags :

Related : Tips cara membuat es lilin kacang hijau yang enak, lembut dan bergizi

0 comments:

Post a Comment