Berbagi segala tips atau cara membuat beserta prosesnya

Monday, January 25, 2016

Cara membuat milkshake coklat sederhana di rumah sendiri

Cara membuat milkshake coklat sederhana di rumah sendiri – Milkshake adalah minuman yang sangat di gemari oleh anak-anak. Namun bukan berarti orang dewasa tidak menyukainya. Rasanya yang manis dan kental membuat orang menyukainya. Milkshake ini biasa di jual di pasaran dalam bentuk instan. Ataupun di jual di restoran-restoran yang menyediakan minuman-minuman untuk bersantai. Milkshake ini di sajikan dingin di saat siang hari juga cocok untuk menyegarkan teriknya panas matahari. Milkshake ini bermacam-macam rasa. Ada yang rasa buah, rasa kopi, dan rasa coklat. Beberapa orang lebih menyukai rasa coklat. Nah sebenarnya, Anda bisa membuatnya sendiri di rumah dengan bahan-bahan yang mudah di dapatkan.
http://prosescaramembuat.blogspot.com/2016/01/cara-membuat-milkshake-coklat-sederhana.html

Berikut cara membuat milkshake coklat sederhana di rumah sendiri :
Pertama-tama, siapkan bahan-bahan untuk membuat milkshake coklat :
  • 400 ml Susu cair coklat 
  • 3 sendok makan gula pasir
  • 1 sendok makan coklat bubuk
  • 5 sendok makan Whipping cream (kocok)
  • 2 sendok makan chocolate chips atau topping yang lain
  • Es serut secukupnya
  • Air secukupnya
Berikut ini cara membuatnya :
  1. Masukkan susu cair, gula pasir, coklat bubuk dan es serut ke dalam blender. 
  2. Blender hingga halus dan tambahkan air jika perlu.
  3. Tambahkan whipping cream 
  4. Blender lagi hingga halus
  5. Setelah halus tuangkan ke dalam gelas 
  6. Milkshake siap di sajikan
  7. Anda bisa menambahkan topping berupa chocolate chips atau es krim untuk menambah kecantikannya dan menambah kesegarannya.
Itulah cara membuat milkshake coklat sederhana di rumah sendiri. Bahan-bahan yang mudah Anda dapatkan dan cara yang mudah bisa Anda terapkan dan coba di rumah. Sehingga Anda tidak perlu ke restoran mahal untuk mendapatkan milkshake coklat di siang hari yang terik. Untuk membuat tampilannya semakin menarik, Anda bisa berkreasi di bagian toppingnya. Misalkan menambahkan buah-buahan segar, seperti stroberi, jeruk, atau apel dan melon. Sehingga siang hari Anda terasa menyenangkan. Selamat mencoba! Baca juga "resep membuat minuman ice cream apel kismis" dan "tips cara membuat kopi hitam yang enak dan nikmat".

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+
Tags :

Related : Cara membuat milkshake coklat sederhana di rumah sendiri

0 comments:

Post a Comment